Rabu, 29 Februari 2012

[T-Drama] Love Keeps Going

Title: 美樂加油 / Mei Le Jia You
English title: Love Keeps Going
Genre: Romance
Episodes: 13
Broadcast network: CTV
Opening song : Bu Ku [Download Opening Here]
Ending song : Nian Nian Nian

Sinopsis:
Zha Mei Le adalah gadis super yang memilki segala macam keahlian, ia mengikuti banyak pelatihan dan mendapat banyak sertifikat, dalam lingkungan kerja semua teman dan boss senang kepadanya. Bagaimana tidak? Ia mampu menyelesaikan segala macam tugas ataupun kesulitan yang ada.
Itu adalah Mei Le di masa sekarang, dulunya saat kecil ia adalah anak yang bodoh dan malas. Suatu malam ia mendengar pertengkaran ayah dan ibunya, mereka akan bercerai namun keduanya tidak ingin mengasuh Mei Le, keduanya ingin mengasuh kakak laki laki Mei Le yang dianggap lebih berguna. Sejak saat itu Mei Le berubah menjadi seperti sekarang, ia belajar disekolah dengan rajin dan mendapat nilai bagus. Hingga menjadi orang seperti sekarang.
Pertemuannya dengan Yi Feng (pacarnya) juga berawal dari kemampuan Mei Le yang serba bisa dan rela mengorbakan banyak hal untuk dirinya. Keluarga Yi Feng pun sangat menyukai Mei Le karena katerampilannya dalam banyak hal. Ibu dan adik perempuan Yi Feng (Yi Fei) sangat menyukai Mei Le dan menginginkan Mei Le menjadi menantu kelaurga mereka.
Yi Feng dan Mei Le membuka toko roti yang merupakann mimpi besar dari Yi Feng, demi toko roti ini Mei Le rela melakukan apa saja, mulai dari membayar semua kebutuhan hingga mengundurkan diri dari pekerjaannya, ia juga berlatih keras hingga akhirnya berhasil membuat roti yang enak.
Yi Lei atau yang lebih di kenal sebagai J-King kembali dari luar negeri, ia adalah penyanyi yang terkenal perfeksionis dan mampu bersikap kejam terhadap siapapun yang tidak ia suka, hobinya adalah memarahi orang orang yang dianggap tidak becus. Ia sendiri adalah adik laki laki Yi Feng yang sudah lama meninggalkan rumah karena konflik yang cukup serius.
Cinta antara Yi Feng dan Mei Le terus berlanjut hingga akhirnya mereka memutuskan untuk mempersiapkan pernikahan mereka. Namun Yi Feng mengkhianati hubunganannya dengan Mei Le, ia berselingkuh dengan pegawai toko mereka (Gua Xuan Xuan). Pernikahan mereka pun gagal.
Dari siniliah hubungan Yi Lei dan Mei Le dimulai, Yi Lei yang sudah mulai menyukai Mei Le terus memberikan dukungan kepada Mei Le. Ia membantu Mei Le merubah dirinya dalam penampilan, juga berperan sebagai pacar pura pura Mei Le untuk membuat Xuan Xuan marah.
Menyadari perasaanya kepada Mei Le sudah berubah menjadi serius, Yi Lei pun berterus terang dan melakukan pendekatan kepada Mei Le. Pelan pelan Mei Le menyadari Yi Lei adalah lelaki yang baik dan ia adalah orang yang mampu menerima dirinya dalam segala kondisi termasuk jika dirinya berubah menjadi tak berdaya dalam segala hal. Mei dan Yi Lei pun berpacaran.
Sifat Mei Le yang senang membantu orang tak dapat dihapus begitu saja. Demi membantu mengobati luka hati seorang ibu yang kehilangan putrinya ia terbang ke meninggalkan Taiwan beberapa saat. Yi Lei mengalami sakit yang sangat serius dan kasus penyakit ini sangat jarang ditemukan sehingga belum ada pengobatan yang pasti untuk menyembuhkannya. Setelah Mei Le pergi, Yi Lei memutuskan untuk pergi tanpa memberitahukan penyakitnya. Ia juga memutuskan hubungannya dengan Mei Le dengan berpura pura berpacaran dengan Shao Ying (managernya).
Kepergian Yi Lei membuat Mei Le sangat terpukul dan sedih sementara Mei Le telah mengandung anak Yi Lei. Ia mencari Yi Lei melalui ibunya dan Yi Feng namun mereka semua tetap bungkam.
Yi Lei akhirnya kembali dan mengetahui bahwa Mei Le mangandung anaknya. Ia menemukan semangat dan keinginannya untuk sembuh. Ia akhirnya menjalani operasi yang kemungkinan berhsilnya hanya 15%. Operasi berjalan sukses dan ia kembali menjalani karirnya dengan Mei Le sebagai istrinya dan anak mereka.






Pemain:
Cyndi Wang sebagai Zha Mei Le
Mike He sebagai Han Yi Lie
Shi Yi Nan sebagai Han Yi Feng
Zhang Shan Wei sebagai Zha Yu Cheng
Albee Huang sebagai Han Yi Fei
Wang Yue sebagai Ibu Keluarga Han
Linda Liu sebagai Ibu Keluarga Zha
Michelle Zhang sebagai Guo Xuan Xuan
Liu Yan sebagai Chu Shao Ying

Tidak ada komentar:

Posting Komentar